Langsung ke konten utama

Publikasi Web Dashboard Poll Dengan Google Sheets

Membuat dashboard rekapitulasi data poll di Google Sheets yang dipublikasikan dengan web page dan PDF.

SHEET DASHBOARD POLL

Masih di file Sheets data poll yang sama, buatlah satu sheet tersendiri dan namakan dengan DASHBOARD. Silahkan isi dengan formula-formula rekapitulasi sesuai kebutuhan anda atau lihat contohnya di Sheets template.

Sheet DASHBOARD inilah yang nantinya akan kita publish ke publik, sedangkan sheet data poll lainnya akan kita sembunyikan.

SHARE vs PUBLISH

Perbedaan share dan publish ada pada manifestasinya. SHARE untuk keperluan kolaborasi, sedangkan PUBLISH untuk tayangan publik.

SHARE lebih kepada mengatur tingkat akses terhadap Sheets: Viewer, Commenter, dan Editor. Pengaturannya ada di Google Drive dengan klik kanan pada file Sheets pilih Get link

PUBLISH mengatur format publikasi untuk ditayangkan: ONLINE [Web page] dan CETAK [PDF, XLSX, ODS, CSV, TSV]. Pengaturannya ada di dalam Sheets di menu File - Publish to the web

Perbedaan lainnya PUBLISH memungkinkan hanya sheet tertentu saja yang ditayangkan sisanya disembunyikanSiLiKiDi

PUBLIKASI ONLINE DAN CETAK

Sebagai bahan eksperimen kita akan mempublikasikan sheet DASHBOARD dari pendataan poll Telegram. User ditawarkan 2 pilihan melihat online atau mengunduh versi cetaknya dalam bentuk PDF.

Baik online maupun versi cetak keduanya disediakan satu alamat link yang sama:

https://docs.google.com/.../pubhtml?...&single=true

Kecuali untuk versi cetak, di akhir link ada tambahan parameter &output=[EXTENSION]:

https://docs.google.com/.../pubhtml?...&single=true&output=pdf
Hanya sheet DASHBOARD saja yang akan dipublikasi sedangkan sheet lainnya disembunyikan dari publikSiLiKiDi

Masing-masing link publikasi kita simpan dalam sebuah konstanta di awal script:

Selanjutnya dua link publikasi tersebut kita jadikan sebagai pesan balik untuk user setiap kali memberi respon pada poll:

FINAL SCRIPT

Final Script masih menggunakan script yang sama di artikel sebelumnya dengan tambahan modifikasi link publikasi. Berikut hasil eksekusi di Bot Telegram:

Dapatkan skrip semua materi di repository

Dukung donasi agar tutorial ini tetap operasional:
Trakteer Saya SiLiKiDi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Scraping Data Emas Antam dan Google Finance

Web Scraping menjadi solusi alternatif ketika kita memerlukan data dari suatu website yang tidak menyediakan API.

Facebook Shop Dengan Google Apps Script - EKSPERIMEN #3

Eksperimen 3 merupakan pengembangan dari Eksperimen 2. Yang membedakan kali ini lebih fokus di keluaran HTML dan bentuknya yang modular untuk memudahkan debugging.

ZIP Folder Google Drive Dengan Apps Script

Anda dapat memanfaatkan Utilities ZIP yang disediakan Apps Script untuk membuat ZIP kompresi folder atau file untuk kemudian disimpan sebagai arsip di Google Drive atau dikirimkan ke Telegram.